RINGKASAN MATERI BAGIAN - BAGIAN SEL DAN ORGANEL SEL LENGKAP

 

BAGIAN – BAGIAN SEL DAN ORGANEL SEL

Ringkasan

A  A.  Membran sel

Berfungsi mengatur masuk dan keluarnya zat dari sel, serta bersifat semi permeabe latau selektif permeabel

 

B.  B.  Nukleus ( inti sel )

Berfungsi untuk  mengatur aktivitas sel. Didalam inti sel terdapat :

1.      Nukleolus : befungsi menyintesis berbagai macam molekul RNA yang digunakan dalam perkitan ribosom

2.      Nukleoplasma : merupakan zat yang tersusun dari protein

3.      Butiran kromatin : menebal menjadi kromosom berfungsi menyampaikan informasi genetik melalui sintesis protein karena mengandung DNA

C. Sitoplasma

Merupakan cairan sel yang terdapat di dalam sel, kecuali di dalam inti dan organel sel. Sitoplasma mengandung organel  - organel sel berikut.

1.      Retikulum endoplasma (RE)

·         RE kasar berfungsi sebagai alat transfortasi protein yang di sintesis oleh ribosom. Contoh : RE -> sel pankreas

·         RE halus berfungsi menyintesis lipid, fosfolipid, dan steroid. Contoh : RE -> sel epitel usus

·         RE menyediakan tambahan area permukaan untuk terjadinya reaksi metabolisme

2.      Badan golgi

·         Membentuk membran sel dan dinding sel tumbuhan

·         Membentuk kantong (vesikula) pada sel – sel kelenjar untuk sekresi

·         Membentuk akrosom pada spermatozoa, kuning telur pada sel telur, dan lisosom

·         Tempat pembentukan zat – zat sekresi dan menyekresikannya ke luar sel

3.      Mitokondria

·         Sebagai the power of house

·         Sebagai tempat berlangsungnya respirasi aerob sel

4.      Lisosom

·         Melakukan pencernaan intra sel

·         Autolisis : perombakan tubuh organisme yang mati oleh enzim tanpa bantuan bakteri

·         Autofagi : pemecahan komponen sel

·         Eksositosis : proses mengeluarkan zat melalui membran

1.      Plastida

·         Kloroplas : mengandung klorofil berlangsung proses sintesis

·         Kromoplas : bertanggung jawab terhadap karakteristik warna pada bunga dan buah

·         Leukoplas : menyimpan makanan atau butiran tepung

2.      Vakuola

·         Menyimpan alkoid dan pigmen antosianin

·         Tempat penimbunan sisa metabolisme

·         Tempat penyimpanan zat makanan

3.      Ribosom

·         Tempat disintesisnya protein di dalam sel, baik ribosom bebas maupun ribosom terikat terlibat dalam sintesis ini.

4.      Sentriol &  sentrosom

·         Sentrosom membantu pembentukan serat gelondong (benang spindel) selama pembelahan sel

·         Sentriol berperan dalam pembentukan silia dan flagela

Pada dinding sel terbentuk dari bahan selulosa yang bersifat kaku sehingga bentuk sel tumbuhan cenderung tetap, berperan  dalam  turgiditas sel.

 

Komentar